Panduan resep dan cara membuat Dadar Gulung Hijau Pandan Isi Kelapa Putih Parut dengan Gula Merah ini semoga mudah di pahami, sehingga memudahkan anda untuk mendapatkan Kue Dadar Gulung sesuai yang diharapkan.
Kue dadar gulung ini enak disajikan bersama segelas teh panas disore atau pagi hari. Jika anda kreatif dan selalu ingin berinovasi coba anda modifikasi isi kelapa dengan tambahan potongan keju, mungkin akan menambah citarasa dadar gulung menjadi lebih enak.
RESEP DADAR GULUNG ISI KELAPA PARUT GULA MERAH
Bahan Isi Dadar Gulung:
- Kelapa yang setengah tua > ½ butir, parut memanjang
- Gula merah > 100 gram, bisa dicampur dengan gula putih, atau sesuai selera
- Buah nangka > secukupnya, potong kotak kecil.
- Daun pandan > 2 lembar
- Air > 600 ml
- Garam > secukupnya
- Masak air sampai mendidih, masukkan parutan kelapa, gula merah yang sudah disisir halus, daun pandan dan garam, aduk rata.
- Masukkan potongan nangka, aduk -aduk sampai kesat.
- Angkat dan dinginkan.
- Tepung terigu > 250 gram
- Santan encer > 500 ml
- Pewarna hijau, saya ambil 350 ml santan diblender dengan 10 lembar daun suji, disaring.
- Telur > 1 butir
- Mentega cair > 2 sendok makan
- Campur semua bahan , aduk sampai tepung larut dan tidak menggumpal.
- Panaskan cetakan (teflon), olesi dengan sedikit mentega.
- Tuangkan adonan secukupnya, lebarkan.
- Tunggu sebentar sampai matang, tidak perlu dibalik, angkat.
- Ambil satu lembar kulit dadar, isi secukupnya (+1 sendok makan) dengan bahan isian , simpan memanjang di salah satu sisi kulit dadar. Lipat ujung awal seperti amplop dan gulung kedepan sampai habis.
- Sajikan Dadar Gulung Isi Kelapa Parut Gula Merah selagi hangat.