Kumpulan Resep Sederhana Masakan Nusantara Menu Sehari Hari

Resep Capcay Goreng Sayuran Saus Tiram

by Unknown , at 23.28
Capcay spesial ini cara membuatnya cukup sederhana. Masakan dengan nuansa Chinese food ini kaya dengan sayuran yang memiliki kandungan protein tinggi. dengan tambahan bakso ikan atau bakso dengan bahan dasar lain, seperti daging sapi atau ayam.

Capcay ala chinese food biasanya menggunakan tambahan seafood, namun mungkin agak mahal. Dengan bahan yang relatif ringan dan penggunaan bumbu rempah yang pas masakan ini  sederhana dan menyehatkan tidak ada salahnya resep capcay yang satu ini menjadi pilihan menu sehari-hari.
Resep Dan Cara Membuat Capcay Sayur Kuah Bakso
RESEP CAPCAY GORENG SAYURAN SAUS TIRAM
Bahan dan bumbu:
  • Wortel > 2 buah kupas potong serong
  • Bakso ikan > 10 buah, iris bulat kasar
  • Jamur merang > 10 buah, potong-potong
  • Brokoli > 1 tangkai, potong perkuntum
  • Jagung putren > 10 buah, potong-potong
  • Sawi putih > 2 lembar potong kasar
  • Sawi hijau > 4 lembar  potong kasar
  • Telor > 1 butir
  • Lengkuas > 1 ruas jari, memarkan
  • Bawang bombay > ½ buah, iris bundar
  • Cabe hijau > 5 buah, potong serong
  • Saos tiram > 2 sendok makan
  • Tepung maizena > 1sendok teh,  larutkan dengan 100 ml air
  • Gula pasir > 1 sendok teh
  • Kaldu bubuk > ½ sendok teh
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis
  • Air > 100 ml (½ gelas)
Bumbu halus:
  • Bawang merah > 2 butir
  • Bawang putih > 4 siung
  • Lada > ½ sendok teh
  • Kemiri > 1 butir 
  • Garam > ¼ sendok teh
Cara Membuat Capcay Goreng Sayuran Saus Tiram:
  1. Panaskan 2 sendok makan minyak, ceplok telor, aduk cepat menjadi orak-arik. Tambakan 2 sendok makan minyak goreng, masukan bumbu halus tumis hingga harum.
  2. Masukkan bawang bombay, lengkuas, cabe hijau dan wortel aduk kembali hingga layu.
  3. Masukkan bakso dan jamur. aduk kembali lalu tuangkan air, biarkan hingga mendidih lalu masukkan sisa sayuran lainnya, aduk kembali hingga sedikit layu masukkan saos tiram, kaldu bubuk dan gula pasir aduk kembali hingga semua bahan matang.
  4. Masukkan larutan maizena aduk sebentar. Angkat dan siap disajikan.
Resep Capcay Goreng Sayuran Saus Tiram
Resep Capcay Goreng Sayuran Saus Tiram - written by Unknown , published at 23.28, categorized as Aneka Sayuran
Comment disabled
Theme designed by Damzaky Powered by Blogger